http://diondanea.blogspot.com/ - Menguatnya nilai tukar dolar Amerika Serikat, saat ini membuat harga kebutuhan hidup pun meningkat. Kalau sudah begini, siapa sih yang tidak mau memiliki usaha yang bisa dikerjakan di rumah? 

Bagi Anda yang berniat ingin memiliki usaha di rumah, sebaiknya cari tahu dulu apa peluang usaha yang bisa dikerjakan di rumah, tetapi sesuai dengan kemampuan Anda. 

Untuk membangun usaha yang bisa diandalkan nantinya, Anda harus memiliki gambaran jenis usaha yang jelas. 

Gambaran yang dimaksud, adalah tentang apa jenis usaha yang mau Anda buat, bagaimana seluk beluk usaha Anda nantinya, siapa yang akan membantu mengelola usaha Anda, dan yang paling penting berapa modal yang harus anda miliki untuk membangun usaha tersebut.

Beberapa pertanyaan yang ditanyakan tadi, harus Anda pikirkan masak-masak, agar bisa melihat peluang usaha yang bisa dikerjakan di rumah. 

Dengan harapan, agar usaha tersebut bisa menguntungkan untuk Anda.
Terkadang ada orang yang khawatir untuk membangun usaha harus memiliki tempat yang besar.

Padahal, tidak semua usaha butuh sewa tempat, Anda bisa melakukannya di rumah yang sesuai dengan kebutuhan pasar di sekitar Anda.
Berikut, beberapa jenis peluang usaha yang bisa dikerjakan di rumah dengan modal kecil:

a. Membuka usaha menjahit

Masih banyak orang yang lebih merasa nyaman, jika menjahit pakaiannya sendiri ketimbang beli jadi yang ukurannya suka tidak pas dan model yang monoton. 

Untuk Anda yang memiliki keahlian menjahit, usaha ini bisa menjadi peluang usaha yang cukup menjanjikan. 
Selain menjahit, Anda juga bisa mengembangkan usaha dengan menerima jasa vermak baju dan kursus menjahit. Dengan modal yang harus Anda miliki hanya perlengkapan menjahit dan kreativitas yang tinggi. Baca Juga: Cari Kredit Usaha Untuk Dapatkan Modal? Pertimbangkan Ini Dulu

b. Usaha kuliner

Bagi Anda yang memiliki kemampuan dan hobi memasak jangan ragu untuk menyalurkan bakat Anda. Gunakan pemikiran kreatif Anda untuk membuat ide makanan yang unik, tetapi tetap digemari banyak orang. 

Anda bisa memasarkan usaha Anda, baik secara online maupun door to door ke tetangga Anda.

c. Jualan pulsa elektrik

Untuk memiliki usaha elektrik, Anda tidak harus memiliki toko cukup buat papan iklan di depan pagar Anda yang menginformasikan kalau Anda telah menyediakan pulsa elektrik. 

Sebab, tingginya tingkat kebutuhan masyarakat akan pulsa (baik untuk handphone maupun token listrik), maka usaha ini cukup menjanjikan. 

Namun, satu hal yang perlu Anda ingat jika ingin usaha pulsa Anda lancar jaya Anda harus tetap tertib walau untuk pemakaian sediri.

Related Posts

Silakan pilih sistem komentar anda ⇛   

0 komentar untuk Tujuh Peluang Usaha Rumahan Bermodal Kecil